Ucapan Salam Subuh Islami menyentuh hati

Ucapan salam subuh itu biasanya berisi doa kita pribadi di pagi hari, untuk menguatkan diri dan berdoa agar seluruh urusan kita di hari ini dilancarkan oleh Allah Swt.

Tetapi walaupun begitu, ucapan salam subuh juga bisa diberikan kepada seorang teman ataupun suami/istri, ataupun juga bisa jadi status / motto kita pada hari tersebut.

Ucapan salam subuh yang ditujukan kepada seseorang biasanya diawali dengan Selamat pagi, Assalamualaikum ataupun waalaikum salam.

Contoh Ucapan Salam subuh

  • Selamat Pagi, Rezeki bukan hanya uang, tetapi juga umur yang berkat, nikmat kesehatan yang dikelilingi oleh kebaikan dan kedamaian
  • Selamat Pagi, Semoga Allah memberkahi setiap langkah kita hari ini, dan semoga hati kita berbahagia seperti pagi yang cerah ini
  • Assalamualaikum, salam subuh selamat pagi, Ya Allah ya tuhanku, muliakanlah aku dan sahabat sahabatku, bahagiakanlah kami, murahkanlah rezeki kami, sehatkan dan mudahkanlah segala urusan bagi kami, dan ampuni pula dosa kami ya Rabbal Alamin
Ucapan salam subuh islami

  • Dengan Bismillah memulai pagi, awali hari dengan mengingat ilahi, agar kerjaan lancar terjalani. Selamat pagi!!
  • Ya Allah Berikanlah kami ketenangan, kenyamanan, kesuksesan,keberkahan, keridhoan, baik di dunia maupun akhirat, amin.
  • Doaku hari ini aku memohon padamu ya Allah agar engkau memberikan kebahagiaan padaku dan pada orang yang aku sayangi, jagalah aku dan jaga pula mereka untukku ya rabbi.
  • Salam Subuh, Dua nikmat yang disia siakan oleh kebanyakan manusia yaitu nikmat kesehatan dan waktu luang (H.R Bukhari)
  • Selamat pagi, Sesulit apapun masalah yang kita hadapi, harus kita selesaikan dengan berusaha dan berdoa kepada Allah.
  • Selamat pagi, sebesar apapun masalah yang kita hadapi, kita punya Allah yang maha besar.
  • Bersyukur itu nikmat, sabar itu indah. dan semoga Allah mempermudah segala urusan kita.dari awal subuh hingga akhir malam nanti.
Ucapan salam subuh ini cuma beberapa contoh yang mungkin bisa kita sampaikan kepada diri kita, atau teman teman kita, semoga bermanfaat.

0 Response to "Ucapan Salam Subuh Islami menyentuh hati"

Posting Komentar